Apakah Perlu Pengembangan Sistem Informasi?
Perlunya Pengembangan SI
pengembangan sistem informasi berarti menyusun sistem baru untuk menggantikan sistem lama secara keseluruhan atau memperbaiki sistem yang telah ada. pengembangan sistem informasi ini terkadang dilakukan ketika sistem yang telah ada mengalami error atau bug dalam sistem tersebut sehingga memerlukan pengembangan sistem untuk memecahkan permasalahan yang ada pada sistem sebelumnya, perbaikan itu terkadang hanya mengubah atau memperbaiki sebagian sistem atau keseluruhan sistem sehingga menghasilkan sistem yang baru dan lebih mukhtahir lagi. perbaikan sistem ini bertujuan agar sistem lebih baik lagi dan handal ketika sistem itu dijalankan.
Perbaikan Sistem Diperlukan Karena
- Adanya Permasalahan Yang Timbul
ketika timbul permasalahan yang ada pada sistem lama maka sistem baru perlu dibuat, melakukan To Be System atau perbaikan sistem memang tujuan utamanya untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi oleh sistem lama. Sistem baru harus bisa memecahkan permasalahan sistem lama dan lebih baik lagi dari sistem lama .
- Meraih Kesempatan
meraih kesempatan yang dimaksud merupakan sistem baru dapat meraih kesempatan yang sama dengan sistem diluaran sana sehingga memiliki daya saing dengan sistem yang lain, meraih kesempatan dalam hal teknologi yang mukhtahir dan berteknologi tinggi dengan keamanan yang baik, dll. tujuan dari meraih kesempatan ini agar perusahan/instansi/organisasi yang kita buat dapat memeiliki daya saing yang lebih tinggi dengan perusahaan/instansi/organisasi lainnya.
- Instruksi Pimpinan
adanya intruksi-intruksi dari pimpinan atau luar organisasi seperi peraturan pemerintah, dll.
- Indikator
indikator adanya permasalahan dan kesempatan-kesempatan yang dapat diraih sehingga sistem harus diganti.
Tim Pengembangan Sistem
tim yang ada pada pengembangan sistem pada umumnya terdiri dari :
- Manajer Proyek
- Analisis Sistem
- Programmer
- Design Interface (UI/UX)
- Network Designer
- User Tester
Prinsip Pengembangan Sistem
- sistem yang dikembangkan untuk manajemen sehingga sistem baru harus mendukung manajemen
- sistem yang dikembangkan adalah investasi modal yang besar, maka harus mempertimbangkan semua alternatif harus diintegrasi dan investasi yang baik harus bernilai.
- sistem yang dikembangkan perlu orang terdidik
- perlu tahapan kerja dan tugas-tugas yang dilakukan seperti yang terdapat pada iklus pengebangan sistem (System Development Life Cycle/SDLC)
- proses pengembangan tidak harus urut
- jangan takut untuk membatalkan proyek
- dokumentasi harus ada untuk pedoman pengembangan
Posting Komentar